Gerakan Berbagi Indonesia Hebat Indonesia Sehat Gelar Baksos Bagi Warga Terdampak

    Gerakan Berbagi Indonesia Hebat Indonesia Sehat Gelar Baksos Bagi Warga Terdampak

    KEDIRI - Tim relawan dari komunitas #GerakanBerbagi Indonesia Sehat Indonesia Hebat Kediri kembali melakukan kegiatan baksos kepada masyarakat yang kurang mampu. 

    Tim relawan membagikan masker dan nasi kotak kepada masyarakat terdampak Covid-19 yang membutuhkan dengan sasaran yakni tukang sapu jalan, pemulung, buruh, tukang sampah, pedagang keliling dan pengayuh becak, Kamis (17/3/2022) pagi. 

    "Kegiatan baksos kali ini guna membantu dan meringankan masyarakat yang kurang mampu. Sekaligus kegiatan ini memberikan edukasi kepada masyarakat untuk selalu pakai masker dalam melakukan aktifitasnya sehari-hari, " ucap Nuril Huda selaku Koordinator Posko #gerakanberbagi Indonesia Hebat Indonesia Sehat. 

    Nuril Huda menambahkan, bahwa kegiatan baksos akan terus dilakukan Indonesia Hebat apalagi Bangsa ini masih diterpa pandemi covid-19 yang belum berakhir. 

    Kami berharap pandemi covid-19 ini segera berakhir dan masyarakat Kediri bisa kembali normal dalam menjalankan kegiatannya. 

    Sehingga pemerintah bersama stakeholder akan fokus untuk pemilihan ekonomi agar masyarakat bisa kembali normal, dikarenakan pandemi Covid-19 belum berakhir untuk itu kita harus tetap berhati-hati dan waspada. 

    "Untuk tetap menerapkan protokol kesehatan dengan melakukan 5M. Seperti, makai masker, mencuci tangan, menjauhi kerumunan, mengurangi mobilitas dan menjaga jarak, " ungkapnya. 

    KEDIRI
    Prijo Atmodjo

    Prijo Atmodjo

    Artikel Sebelumnya

    Hasil Sidak Kedua Tim Gabungan Minyak Goreng...

    Artikel Berikutnya

    SMP Negeri 1 Kandat PTM Terbatas Berjalan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Rustika Herlambang Apresiasi Polri Raih Penghargaan Keterbukaan Informasi Publik, Bukti Komitmen Transparansi
    Kakorlantas Polri Gelar Latihan Pra Operasi Lilin 2024 Pengamanan Natal dan Tahun Baru 2025

    Ikuti Kami